Microsoft-Yahoo Nikah Siri, Bagaimana Reaksi Blogger ?

Kemarin bang Ir baca dibeberapa media berita online bahwa Microsoft dan Yahoo telah bersepakat membuat Ijab Kabul Nikah Siri untuk saling menerima izin dalan situs pencarian mereka tanpa batas. Singkatnya bahwa hasil pencarian Yahoo akan didukung oleh Microsoft / Bing. Yahoo tetap dengan fiturnya pada kontrol utama hasil pencarian namun ada penambahan fitur Shopping dan Result News dan iklan PPC akan tetap didukung oleh Bing.

Mungkin dengan berita diatas ini tidak membuat apa-apa bagi kita ( blogger ), tapi menurut bang Ir ini adalah satu hal yang harus dicermati kembali. Ada beberapa kemungkinan bila benar - benar kesepatan ini "DEAL" :

1. Para blogger tentunya dituntut untuk membagi fokus belajar SEO untuk Bing,

Pernah bang Ir posting masalah optimasi Bing, atau istilahnya DEO (Decision Engine optimization). Yahoo dan Bing akan memiliki algoritma yang sama dalam hasil pencarian. Artinya bila situs yang anda kelola berada diperingkat atas di Bing, ini akan otomatis sama dengan posisi atau peringkatnya di Yahoo. Dengan ini Bing telah membuat cara untuk para blogger untuk menawarkan tools untuk para webmaster dengan dokumentasi dan panduan yang sangat simpel, serta akan menyediakan portal untuk forum khusus masalah Bing Webmaster atau Bing Toolbox.


2. MSN AdCenter akan diperluas

Kita tahu bahwa selain Google Adwords, Microsoft juga memiliki program seperti ini, yaitu MSN AdCenter. Bang Ir berkeyakinan dengan semakin memanasnya perang bola salju ini akan menjadi penomenal. Belajar dari kekurangan, dipastikan antara kedua program tersebut akan saling berebut pasar. Kita lihat saja, apa harga MSN AdCenter akan lebih baik dari Google Adword ?


3. Fasilitas Tools Milik Yahoo

Untuk mengoptimalkan blog ini pada pencarian Yahoo, Bang Ir pasti harus menggunakan tools yang disediakan Yahoo yaitu Site Explorer. Nah dengan kondisi Bing sebagai pengontrol utama hasil pencarian dari Bing + Yahoo, ada kemungkinan tools ini akan hilang atau juga berubah karena integrasi dengan Bing Tools Box atau seperti isu MyBloglog milik Yahoo akan ditutup

Seperti apa yang pernah dikatakan Henry Blodget pada posting Henry Blodget: Bing Will Bomb, memang benar nyatanya Bing akan berekasi dengan keras untuk memperhitungkan harga iklannya yang akan menjadi bola salju bagi Google Adword.

Kita belum banyak tahu tentang hasil kesepakatan ini, apakah para blogger akan banyak yang menoleh pada kesepakatan ini, atau akan berjalan dengan keduanya antara Yahoo+Bing dan Google seperti berbagi istri dengan RUU Nikah Siri yang kontroversial belum disahkan, atau juga akan tetap pada "Saya cinta Google" ?

Komentar

  1. wow.. makin hot aja nih.. bang...
    kita tunggu aja deh.. aksinya di bioskop2 terdekat di kota kita.. hehhe.. :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer