Indeks harga saham di Asia anjlok

Indeks harga saham di beberapa bursa utama Asia, Jumat (2/11) ini, kembali anjlok. Penurunan tersebut dipicu oleh anjloknya kinerja Wall Street akibat spekulasi pasar tentang peluang penurunan suku bunga bank sentral Amerika Serikat, The Fed. Hingga akhir perdagangan sesi pertama hari ini, indeks Nikkei di bursa Tokyo, Jepang, anjlok 289,13 poin atau sekitar 1,7 persen.

Penurunan tersebut banyak dipicu oleh saham sektor perbankan yang rentan terhadap isu suku bunga, seperti Mitsubishi UFJ Financial Group. Saham megabank Jepang tersebut turun hingga 4,8 persen pagi ini. Sejumlah analis mengatakan pasar khawatir The Fed tidak akan menurunkan suku bunga lagi. Spekulasi ini memicu kecemasan baru terhadap proses pemulihan ekonomi AS. Di sisi lain, para investor masih mencemaskan prospek pasar kredit akibat gagal bayar kredit perumahan kelas dua di AS

Komentar

Postingan Populer